Terbaru! Contoh Surat Usul Pemberian Kesetaraan Jabatan dan Pangkat Guru Non PNS

Contoh Surat Usul Pemberian Kesetaraan Jabatan dan Pangkat Guru Non PNS

Contoh Surat Usul Pemberian Kesetaraan Jabatan dan Pangkat Guru Non PNS ini berektensi word dan dapat anda download secara gratis.  Selain itu anda juga dapat mengedit dengan mengisi sesuai dengan data yang dibutuhkan.

Seperti yang sudah dipaparkan sebelumnya bahwa Pemberian Kesetaraan Jabatan dan Pangkat Guru Non PNS tertuang dalam Permendikbud nomor 12 Tahun 2016.

Adapun format atau contoh Contoh Surat Usul Pemberian Kesetaraan Jabatan dan Pangkat Guru Non PNS sudah tersemat dalam Permendikbud tersebut.

Sekedar informasi bahwa Pemberian kesetaraan jabatan dan pangkat guru Bukan Pegawai Negeri Sipil ditentukan berdasarkan 3 (tiga) aspek yaitu pendidikan dengan kualifikasi akademik paling rendah sarjana (S-1) atau diploma empat (D-IV) dan penghargaan terhadap masa kerja selama yang bersangkutan melaksanakan tugas sebagai guru bukan pegawai negeri sipil, dan dapat ditambah sertifikat pendidik bagi yang sudah memiliki.

Ketiga aspek tersebut dihitung angka kreditnya masing masing sebagai berikut:

  • Aspek Pendidikan (kualifikasi akademik) dengan menggunakan ketentuan Lampiran I Peraturan Menteri Negara Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2009 tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya.
  • Masa kerja selama yang bersangkutan melaksanakan tugas sebagai guru bukan pegawai negeri sipil diperhitungkan sebesar 15% dari hasil perhitungan norma angka kredit pembelajaran/pembimbingan, dengan ketentuan:
  1. Masa kerja sampai dengan tahun 2012 menggunakan indeks 7,628 per semester, dan/atau
  2. Masa kerja mulai tahun 2013 menggunakan indeks 5,25 per semester.

  • sertifikat pendidik diberikan angka kredit sebesar 2.

Contoh Surat Usul Pemberian Kesetaraan Jabatan dan Pangkat Guru Non PNS : Unduh

Demikian artikel tentang Contoh Surat Usul Pemberian Kesetaraan Jabatan dan Pangkat Guru Non PNS, ini dibagikan semoga bermanfaat. Dan sampai bertemu diartikel lainnya.
    Share:

    Artikel Terpopuler

    Blog Archive

    Recent Posts